Tampilan baru Cyberpunk 2077 dengan mod berikut jamin buat matamu berkaca-kaca.
Meski meluncur dengan penuh hambatan, harus diakui bahwa versi PC Cyberpunk 2077 adalah versi terbaik jika dibandingkan consolenya. Kemampuannya untuk mampu disisipi mod juga menjadi salah satu keunggulannya. Baik untuk mempercantik tampilan visual, maupun menambahkan fitur yang tak diberikan oleh developer.
Namun, sepertinya modder berikut justru membuat tampilan visual Cyberpunk 2077 yang sudah sangat epik menjadi lebih menawan.
Seorang YouTuber sekaligus Modder bernama Digital Dreams baru saja mengunggah bagaimana tampilan visual Cyberpunk 2077 dengan memasang lebih dari 50 mod di PC. Tak hanya memberikan mod, ia juga merekam videonya dengan ray tracing dan DLSS 2.2 yang didukung oleh kartu grafis NVIDIA RTX 3090 miliknya.
Seperti yang bisa dilihat di video di atas, tampilan visual Cyberpunk 2077 nampak lebih memukau dengan pengaturan cahaya dan warna yang membuatnya lebih realistis. Nuansa kotanya juga terkesan syahdu dan sesuai dengan imajinasi tema cyberpunk yang seharusnya.
Sayangnya Digital Dreams tak menyebutkan mod apa saja yang ia gunakan untuk perkuat tampilan visual gamenya. Namun tak mengherankan jika ia akan mengupdatenya di laman patreon dengan setting dan mod buatannya sendiri pada nantinya.
Cyberpunk 2077 saat ini sudah bisa dimainkan di PC dan console. Gamenya saat ini masih diperbaiki oleh CD Projekt RED dari bug yang melanda sebelum akhirnya mereka persiapkan ekspansi cerita yang akan dirilis dalam waktu yang belum ditentukan.
Baca lebih lanjut tentang Cyberpunk 2077 atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.
For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release.